Koper jamaah haji asal indonesia dibongkar paksa oleh petugas (Foto: Fajar Pratama/detikcom)
Astaqfirullah, semoga kejadian semacam ini tak kemblai terulang.
Nekat melanggar aturan, koper jemaah haji Indonesia di sobek paksa pihak bandara.
Berikut foto-foto kejadian yang bikin geleng-geleng kepala!
Pemberangkatan pulang jemaah haji perdana memang baru akan dilakukan pada Senin (27/8) dinihari nanti. Namun koper-koper jemaah telah dikirimkan ke bandara Jeddah sejak Sabtu dan Minggu ini.
Di hotel, dilakukan pengecekan berat koper. Setiap koper tidak boleh melebihi berat 32 Kg. Jemaah yang kopernya kelebihan beban akan diminta mengeluarkan barang.
Petugas di hotel mengingatkan agar jangan sampai ada air Zamzam atau cairan apapun yang volumenya lebih dari 100 ml di dalam koper.
Meski sudah diingatkan, namun ternyata ada banyak jemaah yang tetap memasukkan Zamzam ke dalam koper.
(Foto: Fajar Pratama/detikcom)
Bahkan, air Zamzam tersebut dimasukkan ke dalam botol air mineral yang sudah dibalut lakban sehingga isi botol tertutup rapat untuk mengelabuhi pihak berwajib.
(Foto: Fajar Pratama/detikcom)
Alhasil, oleh petugas bandara koper-koper jemaah dibongkar paksa.
(Foto: Fajar Pratama/detikcom)
Bahkan tak sedikit yang disobek karena koper jemaah sudah dalam keadaan terkunci.
(Foto: Fajar Pratama/detikcom)
Pembongkaran dilakukan untuk mengeluarkan Zamzam.
(Foto: Fajar Pratama/detikcom)
Untuk diketahui, membawa air zamzam dalam koper dilarang, karena dikhawatirkan menggangu keselamatan dan kelancaran penerbangan.
Selama penerbangan, jemaah dilarang memasukan air zamzam dalam koper (bagasi).
BACA JUGA: Astagfirullah! Ketika Masjid Dijadikan Tempat Keributan Politik, Ini yang Akan Terjadi
Namun sebagai gantinya jemaah haji akan menerima Air Zamzam sebanyak lima liter pada saat kedatangan di asrama haji.
Jdi intinya larangan tersebut adalah demi keselamatan jamaah sendiri, namun masih saja banyak yang ngeyel dan berbuat semacam ini.
Kedepannya, mudah-mudahan hal semacam ini tak kembali terulang. Karena apapun alasannya, keselamatan jamaah lah yang paling utama.
0 Comments
EmoticonEmoticon