Gus Anom Ajak 13 Artis Gelar Salawat untuk Korban Gempa Palu

Suara.com - Gus Anom besama dengan 13 artis akan menggelar acara pengajian, salawat, serta doa bersama untuk bencana gempat di Palu. Acara akan berlangsung di Musala Al-Munawwarah Bratang Gede, Surabaya, Sabtu (6/2/2018) malam.

"Insya Allah, kita bersama-sama teman artis akan menggelar acara pengajian, sawalat dan doa bersama untuk saudara kita yang tertimpa musibah di Palu dan Donggala," kata Gus Anom kepada wartawan di Jakarta, baru-baru ini.

Ke-13 rekan artis yang sudah menyatakan kehadirannya di antaranya: Tommy Kurniawan, Limbad, Andika Kangen Band, Agung Hercules, Fahmi Bo, Arzeti Bilbina, Ozy Syahputra dll.

Andika Kangen Band bersama kekasih, Eviana Mustikasari dan Gus Anom. (Instagram)
Andika Kangen Band bersama kekasih, Eviana Mustikasari dan Gus Anom. (Instagram)

"Alhamdulillah, rekan-rekan artis semangat banget untuk ikut pengajian ini. Saya bersyukur karena kehadiran mereka pasti akan memberi semangat buat warga Surabaya yang ingin ke dalam pengajian kita," kata Gus Anom.

Awalnya, pengajian di Surabaya ini untuk pembukaan Majelis Ta'lim Munawwarah di Surabaya. "Tapi karena ada musibah di Palu, kami secara khusus akan menggelar acara doa dan salawat. Semoga yang tertimpa musibah diberi ketabahan dan segera dipulihkan kondisi. Untuk kita semua semoga dijauhkan dari musibah," harap Gus Anom.

Menurut Gus Anom, maraknya bencana alam di Indonesia juga merupakan peringatan untuk mendekatkan diri kepada Allah. Oleh karena itu, di acara pengajian nanti selain diisi doa bersama juga akan dilaksanakan pembacaan zikir, Yasin, salawat nabi hingga tausiah.

"Ketika dalam sebuah majelis itu dibacakan salawat nabi, maka yang terjadi kalau akan turun bala, maka bala itu malu terhadap malaikat yang ada di majelis itu," katanya.

Gus Anom bersama Agung Hercules (Instagram)
Gus Anom bersama Agung Hercules (Instagram)

"Kalau dibacakan salawat nabi, Insya Allah tak ada bala. Kalau fenomena alam itu memang selalu ada, namun kalau dibacakan doa dan salawat insya Allah akan terjaga dari bencana," katanya.

Selain dihadiri sejumlah artis, acara tersebut juga akan dihadiri oleh sejumlah pejabat pemberintahan di Jawa Timur.

Let's block ads! (Why?)

https://www.suara.com/entertainment/2018/10/05/023000/gus-anom-ajak-13-artis-gelar-salawat-untuk-korban-gempa-palu

0 Comments


EmoticonEmoticon