Yang Unik Dari Honjee Restaurant

Catatan Asep Haryono

Seminar sehari yang diadakan oleh Milagros Air Kesehatan di Pontianak pada tanggal 28 Maret 2016 yang lalu di Honjee Restaurant yang berlokasi di jalan Wr Supratman Pontianak , saya mendapati beberapa benda yang unik yang dipajang di restaurant tersebur.  Bagaimana tidak setelah saya lihat dengan seksama di lantai 2 terdapat beberapa ornamen dan benda benda yang menurut pandangan saya sangat klasik dan memberikan warna tersendiri terhadap image restaurant tersebut.

Restaurant Honjee terletak di Jalan WR. Supratman, Supratman Business Point No. A1 Telp. 0561-575555 , dan bukanya pada jam 10:00-22:00 WIB. Biar tidak pada penasaran silahkan dilihat beberapa foto yang berhasil saya rekam yang menangkap suasana klasik dan menggoda di restoran Honjee Pontianak tersebut.
  
GAYA :  Sekumpulan alat alat rumah tangga yang sudah lama kita kenal dipajang di Honjee mencoba menghadirkan kesan klasik dan menggoda kenangan kita di masa lalu.  Foto Asep Haryono
GAYA :  Sekumpulan alat alat rumah tangga yang sudah lama kita kenal dipajang di Honjee mencoba menghadirkan kesan klasik dan menggoda kenangan kita di masa lalu.  Foto Asep Haryono
KENANGAN :  Terakhir saya lihat pigura foto foto lama seperti ini di BATAVIA CAFE Jakarta kini juga hadir di Honjee Restaurant di Pontianak.   Foto Asep Haryono
KENANGAN :  Terakhir saya lihat pigura foto foto lama seperti ini di BATAVIA CAFE Jakarta kini juga hadir di Honjee Restaurant di Pontianak.   Foto Asep Haryono
TELEPHONE :  Telephone unik ini terpasang di lantai 2 Honjee memberikan kesan klasik seperti dibawa kepada era jaman penjajahan belanda.  Foto Asep Haryono
TELEPHONE :  Telephone unik ini terpasang di lantai 2 Honjee memberikan kesan klasik seperti dibawa kepada era jaman penjajahan belanda.  Foto Asep Haryono
HONJEE :  Tempatnya berlokasi di Jalan WR Supratman Pontanak. Nama Honjee konon nama sejenis sambal khas masakan Sunda. Foto Asep Haryono
HONJEE :  Tempatnya berlokasi di Jalan WR Supratman Pontanak. Nama Honjee konon nama sejenis sambal khas masakan Sunda. Foto Asep Haryono


Sebagai catatan : Terakhir saya melihat gallery foto foto yang dibingkai dengan pigura dan dipajang di dinding adalah saat saya ikut sebuah kegiatan kepemudaan di BATAVIA CAFE Jakarta pada tahun 2010 yang lalu.  Dan kenangan itu kembali membuncah saat saya melihat di restaurant Honjee di kota Pontianak ini. Yang Unik Dari Honjee Restaurant  (Asep Haryono)

0 Comments


EmoticonEmoticon

:)
:(
hihi
:-)
:D
=D
:-d
;(
;-(
@-)
:o
:>)
(o)
:p
:-?
(p)
:-s
8-)
:-t
:-b
b-(
(y)
x-)
(h)